1. Halo Guest, pastikan Anda selalu menaati peraturan forum sebelum mengirimkan post atau thread baru.

Online Earning tanpa SEO

Discussion in 'Online Earning' started by rakifsul, Sep 24, 2014.

  1. rakifsul

    rakifsul Ads.id Starter

    Joined:
    Sep 24, 2014
    Messages:
    83
    Likes Received:
    9
    Gan, saya mau nanya. Jadi begini, saya punya blog yang berisi artikel tentang game dan game development. Di blog itu saya juga jualan game assets (misalnya script, source code, 3D model, texture, dll. Tapi saya baru punya produk source code). Blog baru saya ini trafiknya masih kecil, sekitar 2-3 orang per hari (entah bot atau orang beneran). (:|

    Yang saya pelajari dari pengalaman saya, butuh SEO dan waktu yang cukup lama sampai website saya muncul di halaman pertama google search. Sedangkan dari pengamatan saya, kebanyakan bisnis online yang saya tahu perlu trafik yang banyak dan tertarget yang artinya perlu SEO. Untuk itu, saya harus mencari alternatif online earning selain dari blog saya tetapi bukan freelancing (yang terikat dengan situs freelancing) sambil mengisi waktu blog saya muncul di halaman pertama google search. Saya tidak mau freelancing yang terikat karena pernah punya pengalaman buruk di sebuah situs freelancing sedangkan untuk menjadi freelancer yang tidak terikat situs freelancing kita perlu SEO agar orang mengetahui keberadaan dan skill saya.8-|

    Untuk mempromosikan produk dan skill saya, saya telah mencoba di social media dengan membuat post ke teman-teman dan facebook page. Tapi hasilnya kurang memuaskan. Tidak mendapat tawaran dan hanya dapat 3 like di facebook page.:D

    Jadi, menurut saran Agan-agan, online earning apa yang sebaiknya saya lakukan selain freelancing (yang terikat dengan situs freelancing), yang penghasilannya lumayan (bisa untuk makan sebulan), perputaran uangnya cepat, bisa dilakukan sekarang juga, dan tidak memerlukan SEO?

    Terima kasih atas bantuan Agan-agan sekalian.

    catatan:
    Modal saya di internet saat ini cuma paypal premiere verified, satu web hosting, dan dua domain baru .com.
    Skill saya c++, c#, Unity Game Engine (udah bisa bikin AI-nya), blog writing (Indonesian), translate (Inggris->Indonesia).
    Jumlah teman di facebook : 97 orang
     
    BagusJava likes this.
  2. sathreea

    sathreea Super Hero

    Joined:
    Jun 13, 2011
    Messages:
    7,719
    Likes Received:
    1,001
    Location:
    Purwokerto, Jawa Tengah, Indonesia
    bisa masuk grup tentang hal yg berkaitan dengan mas kemudian branding nama disana dgn cara ikut diskusi, tanya jawab dan jadikan artikel blog :)
     
  3. rabins

    rabins Ads.id Pro

    Joined:
    Jan 21, 2007
    Messages:
    267
    Likes Received:
    27
    mas udah coba jual hasil coding ke envato group seperti code canyon dll ?

    udah bisa bikin mobile app (ios atau android) pake unity ?


    Sent using Tapatalk
     
  4. anyarcell_tasik

    anyarcell_tasik Hero

    Joined:
    Jul 17, 2010
    Messages:
    688
    Likes Received:
    15
    tetep semangat terus berjuang
    temen2 disini mungkin perlu waktu berbulan bulan bahkan sampai bertahun tahun sampai dapat penghasilan rutin

    yg penting action,coba dan mencoba terus
    buka pola pikir seluas luasnya jangan kaku mungkin sesuatu yg sepele yg membawa jalannya
     
  5. Bulan Ramadhan

    Bulan Ramadhan Ads.id Fan

    Joined:
    Aug 19, 2012
    Messages:
    202
    Likes Received:
    30
    berarti ini jatohnya dengan membuka jasa begitu ya kan ?
     
  6. Trinitroz

    Trinitroz Super Hero

    Joined:
    Dec 15, 2013
    Messages:
    971
    Likes Received:
    44
    Location:
    Makassar
    Bikin product yg paling dicari, jadi ga terlalu perlu getol2 promosinya.
    Kalo agan fokus ke kernel developer bisa bikin Packet editor yang berjalan di kernel mode. Jual ke forum2 cheater kyk pvpgamers pasti laku keras.
    Kalo fokus ke reverse engineering bisa jualan bypass gameguard.

    Untuk saat ini yg mudah dijual yg berhubungan dgn game cheat2, crack dll. Kalo program aplikasi untuk perusahaan sulit cari yg mau dan rata2 lebih memilih programmer professional yg namanya sdh dikenal
     
  7. justablogger

    justablogger Ads.id Pro

    Joined:
    Oct 19, 2009
    Messages:
    389
    Likes Received:
    869
    Location:
    World Wide Web
    Menurut saya sih yang paling cepet ya jual jasa, atau jual product.

    Sekarang tinggal agan lebih nyaman yang mana.
     
  8. p3durungan

    p3durungan Super Hero

    Joined:
    Jan 26, 2009
    Messages:
    18,673
    Likes Received:
    6,050
    Location:
    depan laptop
    salah kaprah yang umum terjadi dan selalu saja terus menerus bergaung dan terulang lagi dan lagi
    tidak ada yg namanya instant
    perputaran uang cepat belum tentu penghasilan lumayan
    bisa dilakukan sekarang juga memang betul tapi tidak berarti bisa menghasilkan sekarang juga
     
  9. `````

    ````` Banned

    Joined:
    Aug 28, 2014
    Messages:
    194
    Likes Received:
    6
    perputaran uangnya yang cepat ya jualan kayak ga ada yg lain selain itu ya
     
  10. reedsmith

    reedsmith Hero

    Joined:
    Sep 6, 2014
    Messages:
    719
    Likes Received:
    26
    Location:
    Indonesia
    kalo ada modal lebih baik diilkanin pake adwords gan, kalo ga fb ads
     
  11. SejutaMimpi

    SejutaMimpi Ads.id Pro

    Joined:
    Jul 11, 2012
    Messages:
    341
    Likes Received:
    3
    Location:
    Medan
    nah itu modal nya udah keren banget. tinggal kreatif mas ajalah mau dapet earningnya kayak mn..
     
  12. becaknetwork

    becaknetwork Hero

    Joined:
    Dec 18, 2012
    Messages:
    683
    Likes Received:
    23
    Location:
    Tangerang
    coba aja hal paling sepele dulu gan,NYEPAM :lol:
     
  13. suksesbersama

    suksesbersama Super Hero

    Joined:
    Oct 29, 2013
    Messages:
    803
    Likes Received:
    31
    gan buka jasa translate Indo ke Inggris aja gan,tapi jangan per kata...ane siap jadi pelanggan agan :D
     

Share This Page