1. Halo Guest, pastikan Anda selalu menaati peraturan forum sebelum mengirimkan post atau thread baru.

Cara Memulai Bisnis Webhosting

Discussion in 'Hosting & Domain' started by anakmanis, Jan 12, 2012.

  1. anakmanis

    anakmanis Ads.id Pro

    Joined:
    Oct 8, 2009
    Messages:
    366
    Likes Received:
    60
    Location:
    Kota Blitar, Indonesia
    Reseller hosting adalah Paket hosting dimana Anda dapat membuat beberapa akun shared hosting.

    Paket ini cocok bagi Anda yang ingin merintis usaha hosting dengan modal yang sangat minim. Anda tidak perlu memanage server, tidak perlu memonitor server, memaintenance server dll. Tidak perlu tahu linux. Cukup tahu cpanel dan WHM serta ketrampilan web lainnya (php, mysql, html).

    Pengalaman saya selama ini, memang hasil dari penjualan hosting tidak seberapa besar. Yang lebih besar malah dari jasa pembuatan web. Oleh karena itu, lebih baik Anda pikir-pikir dulu sebelum melangkah.

    Anda harus siap menghadapi komplain dari klien jika server sedang gangguan, atau website klien kena hack dan ada masalah lainnya. Anda harus bersedia online terus menerus untuk memberikan support yang terbaik bagi klien.



    Pemilihan provider

    Ada beberapa tips dari saya untuk Anda sebelum akhirnya mengambil reseller hosting di provider mana :

    1. Uptime : Pilih yang bisa memberikan garansi uptime di atas 99,9 % . Artinya dalam satu bulan lama down kurang dari 1 jam (di luar maintenance terjadwal)

    2. Tim management : Pilih provider yang punya tim, bukan perorangan. Sehingga apapun masalah di server bisa segera tertangani. Dan setiap ada masalah selalu dikomunikasikan via email atau via FORUM mereka.

    3. Reputasi : Anda bisa baca-baca dulu reputasi mereka di forum, seperti diskusiwebhosting.com untuk lokal ataupun webhostingtalk.com. Jika banyak yang memberikan review positif, bolehlah Anda ambil.

    4. SLA yang jelas : SLA (service level agreement) adalah persetujuan kontrak dimana jika terdapat service yang kurang dari standar yang ditetapkan, Anda akan mendapatkan kompensasi. Misal uptime hanya 90% maka Anda berhak mendapat potongan sekian persen untuk pembayaran bulan berikutnya.

    4. Kehandalan server : periksa benar-benar spesifikasi server yang mereka tawarkan. Jangan sampai seperti jualan onde-onde,... Bentuknya aja besar, tapi isinya kosong mlompong. :))

    5. Harga : Ada harga ada rupa. Jangan terkecoh dengan harga yang murah... karena jelas cost yang dikeluarkan juga pasti murah. Artinya apa? Pasti servicenya juga ada yang tidak maksimal alias ecek2.

    Dari kelima hal di atas, saya hanya merekomendasikan 2 hosting luar negeri. Kenapa hosting luar negeri ? karena pengalaman saya management mereka jauh lebih baik.

    1. Hawkhost

    Reseller hosting yang ditawarkan hawkhost cukup terjangkau. Apalagi jika Anda mengambil 1 tahun dan menggunakan kupon diskon 25%. Tapi sayang sekarang kupon diskonnya lagi tidak ada.

    Kelebihan :

    - Bisa overselling

    - Menggunakan cloudlinux, litespeed, R1soft backup

    - Support ringan tangan, tidak gampang menarik biaya.

    - Untuk transfer data user cPanel tidak dipungut biaya.

    - Server handal, meski kadang juga lemot dan ga bisa diakses (kadang2)

    - Semua info mengenai maintenance mendadak disampaikan di forum. Anda bisa subcribe/berlangganan info tersebut dengan bergabung di forum mereka.



    Kekurangan :

    - Support LIVE tidak ada atau jarang nongol. Anda harus menghubungi via tiket / email.

    - Jumlah akun dibatasi tiap paketnya.



    2. Hostgator

    Siapa yang tidak kenal hostgator. Hosting yang dikenal cukup kencang dan support yang sangat cepat dan tersedia setiap saat.

    Kelebihan :

    - Server handal, jarang down.

    - Jumlah akun unlimited

    - Support tersedia setiap saat. Anda bisa chat langsung LIVE.

    Kekurangan :

    - Masih belum menggunakan cloudlinux dan litespeed, tapi loading cukup kencang

    - Tidak bisa overselling

    - Tidak ada R1Soft Backup. Untuk merestore backup, Anda harus membayar $15

    - Sering main suspend (hati2!)



    Pembayaran keduanya via Paypal dan kartu kredit. Harga tidak jauh beda.

    Jangan ragu untuk mengeluarkan biaya mahal daripada Anda harus mengalami kerugian waktu, pikiran, tenaga dan uang pada akhirnya akibat server yang sering down.



    Penentuan Harga

    Jangan menetapkan harga terlalu murah. Kenapa? karena jika murah, jelas keuntungan Anda jadi berkurang. Hal ini akan berimbas pada eksistensi dari usaha hosting Anda.

    Pernah lihat beberapa perusahaan hosting lokal gulung tikar padahal kliennya banyak? ya kliennya banyak karena harganya murah, tetapi hoster tersebut tidak memikirkan bahwa semakin banyak jumlah klien dibutuhkan resources server yang semakin besar pula.

    Saya menetapkan harga dengan hitungan seperti ini :

    Harga akhir : 4 x biaya

    Artinya jika biayanya cost per akun adalah 25rb misalnya, maka harga yang anda gunakan yaitu 100rb. Jadi ANda masih untung 75rb. Dari 75rb itu bisa Anda berikan untuk affiliate dan untuk kupon diskon. :)

    Misal biaya sewa reseller hosting sebesar 4 juta/tahun untuk 200 akun dan biaya internet serta lainnya adalah 5 juta/tahun. Total = 9 juta/thn. Berarti rata-rata per bulanya habis biaya 900ribuan deh.

    Kemudian misal rata-rata klien mengambil paket 100 Mega dengan harga 100rb/th, maka : 100rb x 200 --> 20jt/th. Berarti masih untung : 20 jt - 9 jt = 11 juta/tahun atau sekitar 1 juta/bln. Dikit ya ? hehehe.. makanya harus diimbangi dengan jasa lain seperti web desain dll.

    INgat! Jangan menetapkan harga terlalu murah, yang kadang malah membuat orang jadi ragu untuk membeli. Tapi pikirkan untuk jangka panjang, bahwa tujuan bisnis adalah Kerugian..... #eh salah... maksudnya adalah KEUNTUNGAN, bukan KERUGIAN atau bahkan IMPAS.

    Semoga bermanfaat gan!

    No affiliate link here!
     
    Gemos, cruess, vierg and 15 others like this.
  2. menilajah

    menilajah Super Hero

    Joined:
    Mar 29, 2011
    Messages:
    3,389
    Likes Received:
    582
    Location:
    BE 64 UL BandarLampung-ID
    Thanks banyak udah share ilmu nya mastah, like added :D
     
  3. kalee

    kalee Super Hero

    Joined:
    Apr 28, 2010
    Messages:
    1,265
    Likes Received:
    55
    Location:
    nDemak
    Share yg manis dari anakmanis :d
     
  4. coyser

    coyser Hero

    Joined:
    Mar 12, 2010
    Messages:
    514
    Likes Received:
    3
    kalau reseller lokal ada yang recomended gak
     
  5. abahabah

    abahabah Super Hero

    Joined:
    Jul 7, 2010
    Messages:
    1,516
    Likes Received:
    92
    Location:
    kaki merapi
    thanks sharenya mastah. Kayaknya disini yg pake reseller HG dah banyak, tp HH jarang.
     
  6. iisbetoq

    iisbetoq Super Hero

    Joined:
    Jul 13, 2011
    Messages:
    2,724
    Likes Received:
    238
    Location:
    Mobile Proxy Indonesia
    kalo reseller yg gratisan ada masukan ga om, selain youhosting, belajar yg gratisan dulu :D
     
    mr mendem and hersu like this.
  7. bocah_lugu

    bocah_lugu Ads.id Pro

    Joined:
    Nov 16, 2011
    Messages:
    284
    Likes Received:
    14
    Location:
    Kota Gethuk
    ane sudah lama sekali pengen bisnis hosting. tapi belum kesampean. masih perlu banyak belajar. ijin control D dulu mastah.
     
  8. bimapraze

    bimapraze Super Hero

    Joined:
    Apr 1, 2010
    Messages:
    883
    Likes Received:
    66
    Location:
    Pendopo Islam Kejawen
    bookmark ahhh,.. spa ta besok2 minat
     
  9. jawsplanet

    jawsplanet Super Hero

    Joined:
    Apr 12, 2011
    Messages:
    1,776
    Likes Received:
    104
    Location:
    Tangerang
    wah,mantep sharenya sob :)
     
  10. p3durungan

    p3durungan Super Hero

    Joined:
    Jan 26, 2009
    Messages:
    18,673
    Likes Received:
    6,051
    Location:
    depan laptop
    garansi uptime 99,9% masalahnya adalah sekedar janji semata. jika terjadi uptime di bawah 99,9% kan tidak ada konsekuensi. seharusnya dicantumkan di invoice atau klausul pembayaran atau TOS garansi uptime 99,9% jika di bawah nya maka pembayaran diskon 10% untuk tiap 0,1%
     
  11. rossumiati

    rossumiati Ads.id Starter

    Joined:
    Sep 18, 2011
    Messages:
    98
    Likes Received:
    28
    Thanks tutorialnya mastah. berguna banget nih, selama ini masih jadi pengguna aja kalo masalah hosting.
    Mudah2an kedepannya bisa ikut bisnis hosting juga.
     
  12. yumichan

    yumichan May All Beings Be Happy

    Joined:
    May 19, 2011
    Messages:
    7,016
    Likes Received:
    847
    Trims tips dan langkah2nya mas, like added :D
     
  13. m.a.y.a

    m.a.y.a Super Hero

    Joined:
    Jan 8, 2011
    Messages:
    3,011
    Likes Received:
    75
    sharenya pak dokter emang mantabs.. :)
     
  14. auranda

    auranda Super Hero

    Joined:
    Aug 7, 2008
    Messages:
    806
    Likes Received:
    11
    Location:
    duduk dikursi depan monitor
    thanks dah sharing like penceted...
    prepare buat ikutan jejak mastah
     
  15. anakmanis

    anakmanis Ads.id Pro

    Joined:
    Oct 8, 2009
    Messages:
    366
    Likes Received:
    60
    Location:
    Kota Blitar, Indonesia
    Ane ga bs rekomend kalo hosting lokal gan... ada harga ada rupa :))

    ---------- Post added at 09:34 PM ---------- Previous post was at 09:33 PM ----------

    Setuju mastah.... kalo di hawkhost yg ane tahu ada SLAnya spt itu...
     
  16. rangeradith

    rangeradith Super Hero

    Joined:
    Oct 4, 2010
    Messages:
    1,216
    Likes Received:
    127
    Location:
    Bogor
    Makasih ya gan, menambah informasi ane. Kemarin sempat pengen coba usaha hosting, tapi masih nyari info-info dulu :)
     
  17. belajar888

    belajar888 Ads.id Starter

    Joined:
    Oct 16, 2011
    Messages:
    73
    Likes Received:
    2
    Makasih gan sharenya :) jadi bahan pertimbangan juga tuh , saya mikir2 mau hostgator, tapi takut kena suspend, suspendnya itu kenapa gan ? lalu overselling itu apa yah saya lupa, dulu pernah baca tapi lupa, tolong ingetin donk tentang overselling :)
    mengenai harga jadi enaknya gmana yah kira2 per 1 MB = 1000 Rupiah Masuk gak yah gan ?
    makasih mastah
     
  18. anakmanis

    anakmanis Ads.id Pro

    Joined:
    Oct 8, 2009
    Messages:
    366
    Likes Received:
    60
    Location:
    Kota Blitar, Indonesia
    Kalo gator itu kadang telat baya raja lgsg disuspend gan... terus blog dg traffic 2rb/hari aja kena tendang.

    Untuk harga, idealnya menurut saya spt yg saya pakai di _hxxp://klikhost.com/hosting

    Jgn menetapkan harga terlalu murah... ntr ga kuat maintenancenya x_x
     
  19. danuxxx

    danuxxx Newbie

    Joined:
    Nov 17, 2010
    Messages:
    13
    Likes Received:
    0
    cara promosinya bgaimn gan?
     
  20. gueadi

    gueadi Banned

    Joined:
    Jun 10, 2009
    Messages:
    1,133
    Likes Received:
    63
    Kalau saranq seh, berusaha unik dari reseller lain. Misalnyaa berusaha harga semurah2nya atau berusaha memberikan kualitas yg sebaaik2nya + support terbaik.

    Kalau reseller hg udah yg trz naekin harga jadi 4x lipat udah banyak bgt di indo. Bahkan yang cuman ambil untung 100 persen aja udah ada di ads-id. Bakal sulit untuk menembus pasar kalau hanya niru2 reseller lain.

    Cari sesuatu yang unik,kalau mau maen di pasar murah (orang indo kan suka murah2) bisa coba eleven2 atau turnkeyinternet. Tpi kalau punya modal bisa nyewa dedicated langsung bisa coba di providerservice atau hetzner.
     

Share This Page