1. Halo Guest, pastikan Anda selalu menaati peraturan forum sebelum mengirimkan post atau thread baru.

[SHARE] Saya di telpon Tim Google Adsense gan!

Discussion in 'Bengkel AdSense' started by theand, Jul 3, 2015.

  1. theand

    theand Ads.id Starter

    Joined:
    Apr 1, 2012
    Messages:
    99
    Likes Received:
    55
    Location:
    Padang
    Permisi mimin/momod, saya mau share sedikit pengalaman saya barusan di telp oleh Tim Google Adsense,
    mohon maaf jika salah kamar atau ada yang sudah sharing sebelumnya...

    Jadi gini ceritanya, tadi pagi (03 Jul 2015) saya dapat misscall 2x dari nomor baru.
    Sebenarnya bukan misscall sih, cuma saya ketiduran jadi g sempat ngangat :))

    Di handphone saya, nomor tersebut dilaporkan berasal dari nomor fixed line Singapura : +6565218546
    Heran amat, apa urusannya orang singapur mau nelpon... hehe

    Trus seperti biasa saya cek email, dan...jeng jeng... dapat pesan yang isinya seperti ini:

    ----------------------------------------------------------------------------------
    Kepada Bapak Andxxxxxx,

    Perkenalkan nama saya Chrxxxx dan saya bekerja dengan Google sebagai Spesialis Monetisasi. Saya mencoba untuk menghubungi Anda beberapa saat yang lalu untuk berdiskusi mengenai akun AdSense Anda karena saya telah mengindentifikasi beberapa perubahan kecil yang dapat memberikan dampak positif untuk penghasilan Anda.

    Saya mencoba untuk menghubungi Bapak ke nomor 62 8529xxxxxx, namun tidak mendapat jawaban. Apa Bapak sedang sibuk?

    Boleh saya hubungi Anda kembali dalam dua minggu ke depan untuk mendiskusikan hal tersebut?
    Saya berharap dapat bekerja dengan Anda.

    Salam,
    ----------------------------------------------------------------------------------

    Ini penampakannya gan:

    email_dari_google.png

    Terus terang saya bingung, ini ada apa ya? apakah akun saya bermasalah atau gimana? atau jangan2 Spam yang mau niat macam2, kayak si Mr. John Kwame yang tiap hari bilang saya dapat warisan 5 juta dollar dari Burkina Faso :)).

    Saya sudah coba search di google dan forum ini apakah ada yang mengalami hal yang sama, hasilnya nihil... Namun tetap berharap akun Adsense-nya g kenapa2, soalnya dari email diatas kayaknya cuma ngasih tips atau apa gitu...

    Jadi, saya putuskan untuk balas email dan bilang kalau saya sudah bisa dihubungi... sekitar 1 jam kemudian, no yang tadi nelp lg gan.. kali ini langsung saya jawab....
    Ternyata memang dari Tim Google Adsense Singapura.. !!! yang ngomong cewek pula, pakai bahasa Indonesia.
    Dari suaranya sih doi kayaknya berasal dari indonesia dengan kisaran umur 20-25an... tapi saya g nanya lo gan.. hahaha..

    Awalnya doi nanya apakah saya puas dengan hasil dari adsense yang didapat. Saya jawab saya "belum", soalnya pengahasilan web saya dikit sih gan, web indo dengan UV sekitar 4000an, PV 8000an, hasilnya cuma $2-3. Jadinya kami (cieeh..) diskusi banyak tentang web saya, iklannya bagusnya di tarok disini, ukuran segini, dll... g terasa telpnya hampir setengah jam-an.

    Pas mau nutup saya sempat nanya, kenapa kok repot2 di telp segala. Katanya ada program baru di Google, dimana untuk akun Adsense baru akan di telp untuk memaksimalkan hasil Adsense dan berbagi tips penempatan posisinya. Jadi, buat agan yang baru daftar adsense, siap2 aja ditelpon doi :D
    Tapi saya g tau bagaimana kriteria web yang akan di telp.. mungkin untuk web yang memang 'kurang menghasilkan' seperti punya saya kali ya... hehe

    Jadi, walaupun cuma ngasih tips saja, lumayanlah ada pengalaman di telp Google.. bisa dimasukkan di CV buat lamar kerja..:)) dan moga2 Adsensenya jadi awet.

    Screenshot.jpg


    Update gan: Saya dikirimin email tambahan hasil diskusi panjang tentang penempatan posisi iklan yang pas (untuk situs saya), ditunggu y gan, takut kepanjangan disini...

    PS: Jika ada yang nanya kok post saya dikit udah bikin thread.. sebenarnya saya sudah lama pantengin ads.id, tapi kebanyakan silent reader, jadi ini sebagai timbal balik karena sudah banyak terbantu dari postingan mastah2 dimari...

    -----------------------------------------------------------------------------

    UPDATE Lagi gan: Ternyata mastah2 disini juga ada yang sudah di telp gan... Tp kok ada yang ngeri jg yaa....

     
    Last edited: Jul 10, 2015
  2. theand

    theand Ads.id Starter

    Joined:
    Apr 1, 2012
    Messages:
    99
    Likes Received:
    55
    Location:
    Padang
    Sambungan dari Postingan diatas gan, Ini ringkasan hasil pembicaraan saya dengan doi:

    -------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
    Dear Pak Anxxx,


    Terima kasih telah meluangkan waktu untuk berdiskusi mengenai akun Google AdSense Anda dengan saya hari ini. Berdasarkan percakapan saya dengan Anda melalui telepon beberapa waktu yang lalu, berikut adalah ringkasan dari apa yang telah kita bicarakan.

    Untuk setiap laman, saya rekomendasikan untuk mempunyai 3 iklan dengan posisi yang lebih baik ada di bagian atas laman (namun tentunya bukan tiga - tiganya ada di bagian atas. Dan untuk ukuran iklannya, saya rekomendasikan untuk menggunakan 3 jenis ukuran yang berbeda - beda, contohnya 728x90 atau 970x90, 300x600 atau 160x600 dan 336x280 atau 300x250.

    Untuk homepage, category dan article, saya rekomendasikan untuk:

    1. Membuat menu drop down pada bar navigasi Bapak menjadi menyamping atau dihilangkan (jika memang mau) atau dibuat menjadi menu drop down kotak besar.
    2. Menggunakan iklan responsif ukuran 728x90 (cara pembuatan unit iklan ada di bagian bawah email)
      di bawah bar navigasi jika menu drop down sudah dihilangkan. Jika tidak, meletakkan iklan responsif atau ukuran 300x250 di bawah kotak tulisan Selamat Datang untuk homepage, di antara kotak - kotak artikel untuk bagian category dan di bagian awal artikel untuk bagian Article.
    3. Menggunakan iklan responsif atau iklan ukuran 160x600 di sidebar sebelah kanan atas setelah kotak Search.
    4. Menggunakan iklan responsif atau iklan ukuran 300x250 di bagian tengah content.

    Karena Bapak/ Ibu telah membuat situs web Bapak menjadi responsive web design,
    saya ingin memberikan solusi yang terbaik untuk mencapai pendapatan tertinggi untuk setiap tampilan - tampilan laman.


    Peletakan iklan handphone terbaik:
    Di bawah ini adalah susunan terbaik untuk handphone untuk kita mendapatkan pendapatan tertinggi tanpa mengganggu pengalaman pengunjung pada situs web kita. Tolong beritahu saya jika Anda mengalami kesulitan untuk mengimplementasikan ini.

    [​IMG]

    Unit iklan desain responsif dari AdSense:
    Ini akan membantu Anda untuk menampilkan iklan yang cocok dengan perangkat pengunjung (desktop, handphone, tablet, dll). Hal ini bukan hanya membantu kita untuk mencapai potensi pendapatan tertinggi, tapi juga membuat pengalaman pengunjung menjadi lebih baik, saat memberikan susunan terbaik untuk berinteraksi.

    Contoh: untuk unit iklan di bagian bawah konten terperinci anda di situs handphone. Anda dapat memilih untuk menampilkan di antara 300*250 yang normal atau iklan unit 336*280 yang memiliki RPM desktop yang tinggi. Iklan unit 336*280 akan ditampilkan jika ada akses dari perangkat dengan 340px.

    Bagaimana cara untuk mendapatkan ini?
    Ikuti instruksinya di sini: hxxps://support.google.com/adsense/answer/3543893?hl=id untuk membuat unit iklan desain responsif.

    Untuk menjadikan iklan dengan ukuran yang diinginkan di perangkat - perangkat yang berbeda, Anda dapat meletakkan kode CSS style. Sebagai contoh:

    <style type="text/css">
    .adslot_1 { width: 320px; height: 100px; }
    @media (min-width:500px) { .adslot_1 { width: 468px; height: 60px; } }
    @media (min-width:800px) { .adslot_1 { width: 728px; height: 90px; } }
    </style>
    <ins class="adsbygoogle adslot_1"
    style="display:inline-block;"
    data-ad-client="ca-pub-1234"
    data-ad-slot="5678"></ins>
    <script async src="//"></script>
    <script>(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});</script>


    Anchor ads:

    Ancor Ads adalah unit iklan 320*50 yang berada tetap di bagian bawah layar handphone pengunjung situs web, walaupun pengunjung scroll layar laman ke atas atau ke bawah. Namun, pengunjung dapat menggeser (swipe away) iklan untuk menyingkirkannya. Saya telah melihat 5 - 10% RPM layar mengalami peningkatan secara keseluruhan.

    Bagaimana cara untuk mendapatkan ini?
    Di bawah ini adalah standalone ad tag untuk mendapatkan pendapatan yang baru.

    <scriptasyncsrc="//"></script>
    <script>
    (adsbygoogle = window.adsbygoogle ||[]).push({
    google_ad_client:'ca-pub-44854094801xxxxx',

    enable_page_level_ads:true,
    overlays:{google_ad_channel:'channel_id_here'}
    });
    </script>

    Laporan:
    Untuk dapat melihat laporan Anchor Ad di laman Anda, Anda diminta untuk membuat custom channel. Anda akan butuh mengubah nomor channel’s ID dengan ‘channel_id_here’ di ad coding Anda.

    Semoga dapat membantu.


    Jika Anda mempunyai pertanyaan/ keraguan, jangan ragu untuk memberitahu saya!
    Terima kasih
    -------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

    Semoga rekan2 yang baru memulai adsense bisa sedikit terbantu untuk optimalisasi penempatan iklan :)

    Oh ya, untuk mastah2 saya pengen tanya terkait Anchor Ads, soalnya saya baru tau ada yang beginian untuk penempatan iklan di mobile web.
    Adakah yang sudah coba? Bagaimana hasilnya? Soalnya ini mirip dengan Floating Ads yang dilarang kita gunakan... Tapi untuk web mobile boleh..

    Sekian sharing dari saya, mohon maaf jika ada yang salah2... Moggo Likenya jika berkenan :D


    -------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
    Update: Saya sudah berhasil pake Anchor Ads gan:

    [​IMG]

    Penjelasannya lanjut kemari:
    http://ads.id/forums/showthread.php/215937-SHARE-Saya-di-telpon-Tim-Google-Adsense-gan!?p=2773893#post2773893
     
    Last edited: Jul 5, 2015
  3. hariri

    hariri Super Hero

    Joined:
    Aug 30, 2010
    Messages:
    1,764
    Likes Received:
    26
    Location:
    /wp-admin/your-heart
    mestinya agan minta ditelpon melalui video call donk, kan eman2 si doi pasti cantik gan. Diskusi jodoh gak tuh ..? :lol:
     
  4. sms2indo

    sms2indo Banned

    Joined:
    Mar 16, 2014
    Messages:
    1,374
    Likes Received:
    159
    Location:
    http://sms2indo.com
    good share, segera ditempatkan
     
  5. yogas

    yogas Hero

    Joined:
    Nov 16, 2010
    Messages:
    612
    Likes Received:
    39
    info baru nih tentang anchor ads, makasih gan
     
  6. servvo

    servvo Forum reader

    Joined:
    Oct 10, 2010
    Messages:
    7,289
    Likes Received:
    1,063
    Location:
    Barat Bantul City
    wah keren banget tih gan tips nya. kayak rangkuman bengkel adsense di forum ini. kalau dari penjelas di atas berarti meletakkan iklan di bawah judul itu dibolehkan. sama disisipin di tengah artikel.


    yg anchor ads ane juga baru tahu. cara pasangnya gimana tuh?
     
    iidbae likes this.
  7. unyilpesing

    unyilpesing ads.id

    Joined:
    Mar 3, 2011
    Messages:
    623
    Likes Received:
    10
    Location:
    ads.id
    wah,, sekarang mainnya gitu ya koling koling... :lol:
     
  8. whitetrader

    whitetrader Super Hero

    Joined:
    Mar 10, 2013
    Messages:
    1,492
    Likes Received:
    67
    kenapa ga minta skypean aja gan :D
     
  9. sihabbaik1

    sihabbaik1 Ads.id Pro

    Joined:
    Apr 6, 2013
    Messages:
    411
    Likes Received:
    2
    Location:
    yogyakarta
    Ilmu baru, thanks mas :*
     
  10. theand

    theand Ads.id Starter

    Joined:
    Apr 1, 2012
    Messages:
    99
    Likes Received:
    55
    Location:
    Padang
    Hahaha... kasihan doinya gan, nanti langsung end call kalo lihat ane... :))

    Siipp gan...

    Sama gan, saya juga baru tau, n belum 'ngeh' cara makenya.
    Mungkin mastah2 di sini bisa sharing...

    Yup, dibolehkan gan... asal g terlalu mengganggu konten. Punya saya malah disuruh masang di bawah menu navigasi, biar langsung muncul pas halaman di load pertama kali (dengan catatan kontennya masih tetap keliatan dikit).

    Soal anchor ads, saya juga g tau cara makenya... nunggu mastah2 turun gunung dah...

    Iya gan... apalagi yang koling cewek... :))

    Di telp aja saya udah grogi duluan gan... apalagi di skype.. Hahaha...
     
  11. iidbae

    iidbae Super Hero

    Joined:
    Nov 12, 2012
    Messages:
    2,314
    Likes Received:
    168
    Location:
    Pusdai-Bandung
    mantaaappppppppppp...............
     
  12. adnanomatic

    adnanomatic Ads.id Pro

    Joined:
    May 28, 2011
    Messages:
    251
    Likes Received:
    23
    Location:
    Bandung
    asik bener gan, tapi pasti deg-degan gitu kan? hahaha
     
  13. ariagussuwanto

    ariagussuwanto Ads.id Starter

    Joined:
    Jun 18, 2013
    Messages:
    82
    Likes Received:
    10
    Location:
    Di Depan Laptop
    Langsung nyoba yang Anchor Ads gan,,
    Mantep banget tipss nya si mbak mbak,, btw agan tanya ga sama doi udah punya cowok belom
     
  14. poortal

    poortal Hero

    Joined:
    Feb 10, 2015
    Messages:
    551
    Likes Received:
    10
    Location:
    Solo
    wakakakkkk :lol: hahahaha. jadi ngarep di telpon juga
     
  15. e-stored

    e-stored Super Hero

    Joined:
    Apr 8, 2011
    Messages:
    1,246
    Likes Received:
    44
    Location:
    Indonesia
    Dari pembicaraan itu, bagaimana dengan desahan suaranya gan, pasti ajeb2...:lol:
     
  16. tokotua

    tokotua Super Hero

    Joined:
    Oct 11, 2012
    Messages:
    2,190
    Likes Received:
    150
    Gk minta pinnya gan :D
     
  17. mencariski

    mencariski Ads.id Starter

    Joined:
    Jul 3, 2015
    Messages:
    82
    Likes Received:
    0
    Location:
    Indonesia
    sip sharingnya, jadi penasaran juga tentang Anchor Ads, kalau dipasang 3 ads + 1 anchor ads kira-kira boleh gak ya ?
     
  18. SangAgkuh

    SangAgkuh Banned

    Joined:
    Aug 16, 2012
    Messages:
    679
    Likes Received:
    129
    Location:
    Babatan, Surabaya, Jawa Timur, Indonesia
    baru tau nih anchor ads.. langsung coba diterapin, bagus jugak tampilannya setelah terpasang :komunis:
    masalah anchor ads, kalau ane baca2 sih udah lama ternyata sebenernya muncul, cuma ane jugak baru tau :D
    menurut hasil gugling, Anchor ads gak dilarang gan, beda sama floating ads, kalau floating ads itu kan disengaja menempatkan adsense for content secara floating. Kalau yang anchor ads ini kan scriptnya dari si gugel, jadi ya gpp.. mungkin sih :D
    cuma ane juga mau tanya, lah semisal di blog ane udah ada 3 ads unit, trus ane tambahin anchor ads tersebut, ntar itu itungannya gimana? apakah di blog ane itu terhitung jadi 4 ads unit atau ane musti nyopot salah satu ads unit sebelumnya dan diganti dengan anchor ads supaya tidak terhitung jadi 4 unit ads?
    Btw, thanks share nya..
     
  19. Candiantik

    Candiantik Super Hero

    Joined:
    Jan 20, 2012
    Messages:
    777
    Likes Received:
    20
    Location:
    Tetep yang dulu, belum pindah
    waduh si agan, kenapa ga minta nomor rek.nya ya, kl dpt gaji byk dari adsense kan bisa tuh transfer si.mbaknya tuh, hehehe...
     
  20. masteralien

    masteralien Ads.id Fan

    Joined:
    Nov 11, 2011
    Messages:
    234
    Likes Received:
    216
    Location:
    Cianjur
    pernah bulan maret
     

Share This Page