1. Halo Guest, pastikan Anda selalu menaati peraturan forum sebelum mengirimkan post atau thread baru.

ChatGPT - OpenAI Bunuh Para Blogger ?

Discussion in 'Chit Chat' started by kiyaiganteng, Dec 30, 2022.

  1. kiyaiganteng

    kiyaiganteng ░░▒▓ ✯✯✯✯✯ ▓▒░░

    Joined:
    Jan 2, 2015
    Messages:
    1,829
    Likes Received:
    162
    Location:
    palembang
    Belakangan lagi viral banget soal ChatGPT by OpenAI. Kok makin kesini ane jd takut ya kalo ini bakal bunuh para blogger ?

    Berkaca sama diri ane sendiri, belakangan ane sudah mulai nyaman sm teknologi satu ini dan 70% pekerjaan ane udah mulai manfaatin teknologi ini, betapa tidak :

    - interaksi layaknya ngobrol sama orang
    - tanpa iklan & gak pake ribet
    - hasilnya enak dibaca, ngalir banget sesuai sama yg kita butuhkan

    memang sih ada juga yang belum bisa dijawab sm openAI tapi kita coba sedikit lihat kedepannya. 1-2 tahun lagi saya yakin teknologi ini akan semakin canggih, punya aplikasi kayak google asistant / siri, diterapkan ke smart home dll.

    Pertanyaannya kalo informasi bisa didapatkan lewat teknologi ini dengan kemudahan dan kenyamanan yg dikasih, gimana nasibnya kita para blogger ? jadi apa gunanya blog lagi ?

    orang blog aja udah banyak yang nyomot dari sini artikelnya.

    diskusi yuk.. jangan jualan terus [emoji23][emoji23]

    Sent from my M2003J15SC using Tapatalk
     
  2. smanduta

    smanduta Ads.id Pro

    Joined:
    Dec 4, 2014
    Messages:
    407
    Likes Received:
    63
    Location:
    https://www.d-pari.id
    Menyimak !

    Menurut saya kedepanya Orang akan lebih memilih yang praktis dan blogger ya akan keos ..... Inilah masa Gan ... Semua akan berakhir pada waktunya
     
  3. Rootnesia

    Rootnesia Super Hero

    Joined:
    Sep 30, 2016
    Messages:
    3,437
    Likes Received:
    1,118
    Location:
    Wonogiri
    Jujur, saya jg make ChatGPT sih utk ngisi PBN/Blog kampus
    Lumayan lah ya nggak perlu beli artikel, utk sekedar ngebacklink :D

    Tp utk money site, entah knp blm kepikiran utk make tools ini
    Soalnya biarpun readable dan bahkan bisa 100% unique di 1text pro,
    Hasilnya nggak bener2 detail kaya kita riset dan nulis sendiri
    Jd ketimbang pake tools ini, saya lebih milih utk rewrite manual :D

    Dan secanggih2nya OpenAI, databasenya tetep belum bisa real time kaya serp yg kita dpt di google
    Jd utk saat ini, keliatannya blm terlalu berpengaruh sm keberadaan para blogger
    Toh, yg terancam sama tools ini sebetulnya bkn cm blogger kok
    Media besar jg sama terancamnya, klo org sampe ninggalin google dan pindah ke ChatGPT
    Dan kayanya google jg bakalan beradaptasi sih sm kehadiran tools ini

    So, lets see :D
     
    TakanashiRikka likes this.
  4. supriyadieka

    supriyadieka Super Hero

    Joined:
    Aug 11, 2010
    Messages:
    6,612
    Likes Received:
    377
    Location:
    Gunungkidul
    Beberapa minggu kemarin sempat test hasil generate konten AI ini
    Secara hasil 1 kali terbaca bagus dengan keyword/judul yang sama.
    Tapi pada generate ke 3 sudah mulai ngaco dengan keyword judul yang sama.

    Secara kebutuhan artikel SEO, masih belum sempurna.
    Apalagi disandingkan dengan yoast dan sejenisnya
    Masih banyak perlu pembenahan dalam hal hasil artikelnya.

    Tapi tidak menutup kemugkinana nanti sudah adaptasi dengan algo google, akan beda ceritanya.
     
    TakanashiRikka likes this.
  5. rawapesona

    rawapesona 10000USD/Month

    Joined:
    Jan 26, 2011
    Messages:
    4,863
    Likes Received:
    374
    Location:
    https://proreview.host
    Kalau menurut saya yang tau/gunakan ChatGPT baru para developer. Masyarakat yang awan belum banyak yg tau
     
    TakanashiRikka likes this.
  6. kiyaiganteng

    kiyaiganteng ░░▒▓ ✯✯✯✯✯ ▓▒░░

    Joined:
    Jan 2, 2015
    Messages:
    1,829
    Likes Received:
    162
    Location:
    palembang
    agar hasilnya sempurna jangan sekali queries langsung jadi om.

    ini stepnya :
    - tentukan dulu topik artikel kita
    - buat garis besarnya apa aja dan susun berurutan
    - tentukan sub topik
    - barulah gunakan chatGPT

    misalnya saya mau buat artikel tentang cara menanam cabe, maka saya akan menyusun :

    - jenis cabe apa aja
    - hama cabe apa aja
    - jenie pestisida untuk membunuh hama x (dari hasil jenis hama tadi)
    - jenis tanah untuk menanam cabe
    - luas lahan untuk menanam cabe
    - dst

    barulah itu dicari ke chatGPT satu persatu, lalu susun gunakan heading dan kaidah2 seo onpage, dll

    jadilah artikel yang sempurna.

    Sent from my M2003J15SC using Tapatalk
     
    TakanashiRikka likes this.
  7. linkIT

    linkIT Ads.id Pro

    Joined:
    Sep 23, 2013
    Messages:
    285
    Likes Received:
    28
    Location:
    Jakarta Timur
    Google udah udpate algo buat mendeteksi tulisan hasil AI
     
  8. kiyaiganteng

    kiyaiganteng ░░▒▓ ✯✯✯✯✯ ▓▒░░

    Joined:
    Jan 2, 2015
    Messages:
    1,829
    Likes Received:
    162
    Location:
    palembang
    problemnya bukan di google om,

    gini mksdnya, kenapa orang harus ngetik ke google lalu masuk ke dalam blog untuk cari informasi kalo itu bisa didapatkan dengan lebih mudah & nyaman berasa ngobrol sama orang.

    ok mungkin google akan beradaptasi dengan menampilkan snippet informasi yang dibutuhkan pencari tanpa harus masuk kedalam blog + pengalaman pengguna yang enak seperti chatGPT, ini harusnya sudah menandingi chatGPT.

    itu artinya di 1 queries serp hanya untuk 1 blog doang.

    Sent from my M2003J15SC using Tapatalk
     
    supriyadieka likes this.
  9. messayasan

    messayasan Ads.id Fan

    Joined:
    Oct 25, 2020
    Messages:
    173
    Likes Received:
    62
    Opini ane tetep sih blogger bakal terus eksis, namanya tools masih banyak bug and celah. Tetep optimis aja kalau ane, buat Monet site sama hal hal perlu hasilnya kurang bagus kalau pake tools Openai
     
  10. guni_105

    guni_105 Super Hero

    Joined:
    Apr 25, 2006
    Messages:
    2,996
    Likes Received:
    193
    ya bener om, google saja sudah sadar, makanya sudah memberikan "Code Red" atas munculnya ChatGPT ini. brarti google sudah menyadari akan bahayanya chatgpt atas kelangsungan Dominasi mereka.
     
  11. Mhs

    Mhs Ads.id Fan

    Joined:
    Apr 13, 2019
    Messages:
    197
    Likes Received:
    47
    Beberapa efek positifnya adalah google jadi punya kompetitor yang setara ketika openAi terus mengembangkan teknologi ini lebih canggih lagi.

    Karena dibalik kesuksesan ChatGPT besutan openai , ada microsoft yang tentunya juga berkepentingan dengan pasar searh engine yang selama lebih dari 20 tahun dikuasai oleh google.

    Blogger bisa tetap eksis ketika apa yang disajikan adalah sesuatu yang benar benar unik, bukan hanya keunikan kata dan makna , tetapi keunikan emotional yang tak bisa digantikan mutlak oleh AI.
     
  12. ithoib

    ithoib Super Hero

    Joined:
    Jan 10, 2011
    Messages:
    789
    Likes Received:
    295
    Location:
    Kota Angin
    saya sendiri baru nyoba beberapa hari ini, artikel yang digenerate untuk bahasa indonesia masih banyak yang ngaco dan tidak relevan, jadi saya rasa untuk bunuh blogger blm sampe sih.
    chatgpt ini menurutku ibarat pisau, tergantung yang make, buat bantu nulis jadi cepet banget tinggal benahi dikit2.
     
  13. Rootnesia

    Rootnesia Super Hero

    Joined:
    Sep 30, 2016
    Messages:
    3,437
    Likes Received:
    1,118
    Location:
    Wonogiri
    Lha iya um, saya jg tau cara makenya :D
    Intinya, kalau saya jd org yg pengen tau sesuatu secara "whole"
    "Utk saat ini", saya masih akan buka google ketimbang chatgpt

    Tergantung, nyamannya si A sm nyamannya si B kan beda
    Kalau si B lebih nyaman baca artikel yg ada visual/infografisnya masa iya yg dia buka chatgpt :D
    Dan mudah versinya si A dan si B jg beda lho
    Kalau si B termasuk org yg resisten, mau tuh chatgpt canggihnya kaya apa pun
    Yg ada di benaknya dia ya tetep aja, lebih mudah buka browser dan ngetik di google
     
  14. noahpeter

    noahpeter Ads.id Pro

    Joined:
    Oct 16, 2012
    Messages:
    254
    Likes Received:
    106
    Sejak beberapa tahun lalu elon musk sudah memberi peringatan bahwa teknologi AI sangat berbahaya dan bisa mengancam manusia, karena tingkat kecerdasan AI jauh melebihi manusia.

    OpenAI chatGPT cuma bagian kecil dari teknologi AI yang sengaja direlease untuk belajar. Kalau kita berkomunikasi dengan chatGPT sejatinya kita sedang mengajari AI agar menjadi lebih pintar. Bayangkan, jutaan pertanyaan dan pencarian direkam setiap hari dan menjadi big data yang bisa dengan mudah diolah oleh AI.

    Saking cerdasnya, AI bisa menciptakan sistem AI baru yang tidak dimengerti manusia. Memang terdengar seperti cerita science-fiction , tapi ini nyata dan sudah ada di depan mata.

    Siap-siap aja Bro...
     
  15. Fitris

    Fitris Super Hero

    Joined:
    May 6, 2015
    Messages:
    906
    Likes Received:
    182
    siap gk siap, mau gk mau, teknologi memang jadi sektor usaha yg cepat berkembang gan. untuk saat ini chatgpt masih beta dan bakal terus berkembang.

    jangankan blogger, google aja ngrasa chatgpt bakal jadi ancaman bagi mesin telusurnya.

    menurutku sih ekonsistem blogger memang sengaja 'dimatikan' karena tdk lagi jadi poin penting bagi gugel.

    blog personal dipandang sebelah mata sama gugel. keyword non berita (yg dulunya hanya digarap blogger) skrg dikuasai media network yg menurutku hasilnya cuma omong kosong, diulang ulang, comot sana sini, diterbitkan ulang demi mejeng di fitur 'berita utama'.

    tak ada lagi yg namanya konten adalah raja, skrg utamanya authority yg hanya bisa didapat dg modal.

    kalau gugel masih terus ngasih peringkat buat media semacam ini, ya sudah tinggal tunggu waktunya pengguna internet sadar dan lari ke chatgpt. toh di mesin telusur mereka gak dapat konten yg diharapkan.
     
  16. potatochips

    potatochips Ads.id Fan

    Joined:
    Jul 23, 2018
    Messages:
    149
    Likes Received:
    23
    Location:
    Mountain View
    yang saya penasaran, "dikuasai media network" ini cuma berlaku di indonesia atau diluar negeri juga ya?

    mungkin ada sesepuh yang bisa sharing-sharing
     
  17. Rootnesia

    Rootnesia Super Hero

    Joined:
    Sep 30, 2016
    Messages:
    3,437
    Likes Received:
    1,118
    Location:
    Wonogiri
    Hanya di Indonesia um
     
  18. Enjoy2Trip

    Enjoy2Trip Super Hero

    Joined:
    Apr 1, 2015
    Messages:
    871
    Likes Received:
    144
    1. prediksi ane, ke depannya konten di gugel yg bakal terus eksis meski ada chat gpt, adalah niche BERITA. Artinya kejar2an dulu2an bikin sesuatu yg sedang viral, hits, baru, dll. Hal semacam ini gabisa dititu ama chat GPT
    2. blogger ke depannya harus adaptif, dan menjadikan blognya utk "hard selling" produk atau jasa, ktimbang sekedar "ngonten" dan dapetin hasil dari "adsense"
    3. blog klw ingin eksis dlm waktu lama, mesti jenis konten "mikro niche berkelanjutan". maksudnya tema super sempit, tapi ada terus updatenya.. Misal nih bahas "laptop asus rog" doang, tapi akan ada terus updatenya, seperti produk terbarunya, kmudian tutorial terbarunya, dll... jangan ambil "micro niche" yg bisa kehabisan tema, misalnya tentang "resep nasi goreng". itu tar bakal mentok kehabisan ide utk bikin konten terbaru..
    CMIIIW
     
    supriyadieka likes this.
  19. Fitris

    Fitris Super Hero

    Joined:
    May 6, 2015
    Messages:
    906
    Likes Received:
    182
    padahal setauku mereka semua ada di bawah dewan pers ya hu?

    heran juga kalau wartawan tp nulis berita dr sumber sosmed, blog lain tanpa ada konfirmasi ke pihak bersangkutan.

    singkatnya mereka punya authority sbg media berita tp berisikan artikel spam. setiap kata yg diterbitkan dianggap bener & dpt dipertanggungjwbkan sama search engin.

    untuk saat ini yg tepat memang jurus generatepress + domain id, modal gede buat ngimbangi Authority media network :)). setidaknya artikelnya lebih berbobot ketimbang media network lah :((
     
  20. potatochips

    potatochips Ads.id Fan

    Joined:
    Jul 23, 2018
    Messages:
    149
    Likes Received:
    23
    Location:
    Mountain View
    waduh, berarti algoritmanya belum "secerdas" yang luar negeri atau gimana ya om? menarik untuk dibahas sepertinya. kocak aja ada media yang nyepam malah dikasih tempat :lol:
     

Share This Page