1. Halo Guest, pastikan Anda selalu menaati peraturan forum sebelum mengirimkan post atau thread baru.

Apakah blogging masih menjanjikan???

Discussion in 'Chit Chat' started by arie0902, Feb 7, 2022.

  1. arie0902

    arie0902 Hero

    Joined:
    Feb 12, 2012
    Messages:
    712
    Likes Received:
    25
    Seperti yang kita tahu saat ini blog eksistensinya sudah mulai tergerus oleh media lain. Banyak juga mastah yang awalnya blogging kini mulai beralih jadi developers aplikasi atau bahkan jadi youtuber.

    Ditambah "menurut saya" peraturan adsense untuk blog sudah makin diperketat yang membuat memonetize blog menjadi semakin sulit. Format iklan link yang sudah tidak ada, pengaturan visibilitas iklan yang sudah tidak ada, dll.

    Yang membuat saya makin dongkol adalah developers web seakan dipaksa google untuk bikin tampilan amp, biar web cepat diakses dan pengunjung hemat data (walau tidak mutlak ya), padahal saat ini pengguna internet sudah semakin boros kuota karena banyak konten berbentuk video, wifi pun sudah tersedia dimana-mana, koneksi internet pun sudah makin cepat dengan adanya jaringan 4G dan 5G, eh ini kenapa web dibuat harus hemat data ya.. dalam hal ini saya benar-benar gagal paham...

    Parahnya lagi minat baca orang Indonesia yang sangat minim. Ditambah sekarang berbagai informasi sudah mulai bisa dijumpai di berbagai platform lain seperti youtube atau tiktok misalnya.

    Pertanyaan saya...

    Jika kalian punya uang Rp100jt, akan dibuat apa? mana yang lebih menjanjikan menurut kalian untuk jangka panjang... Bikin channel youtube, Jadi developers aplikasi, tradding, cari bisnis lain di internet? atau bahkan masih ingin bertahan jadi blogger???
     
    TakanashiRikka likes this.
  2. yulius lumban tobing

    yulius lumban tobing Hero

    Joined:
    Jan 27, 2017
    Messages:
    514
    Likes Received:
    95
    Kl ak sih pny 100 jt cr blog yg dah rutin po om. tinggal dilanjutin saja... Mayan tu dpt 4 web

    Sent from my M2003J15SC using Tapatalk
     
  3. Enjoy2Trip

    Enjoy2Trip Super Hero

    Joined:
    Apr 1, 2015
    Messages:
    869
    Likes Received:
    143
    bikin channel yutub lah..

    Itu big boss Tan corp (induk usaha cat avian, air mineral cleo, dkk) pak Hermanto Tanoko aja bikin channel yutub..

    Artinya apa coba?

    (padahal bisnisnya aja udah aman banget heheh)
     
  4. radex78

    radex78 Hero

    Joined:
    Jun 21, 2013
    Messages:
    705
    Likes Received:
    72
    Sesuaikan dengan passion saja om, mana yang lebih disukai dan nyaman menjalaninya, dapat pasangan cantik kalau gak nyaman capek juga dihati.
    semua bisnis dapat mengantar orang jadi kaya tapi bisa juga membangkrutkan, memang sih kalau lagi jatuh rasanya sakit, asalkan masih bisa berjalan ya lanjut saja perjalanan.
     
    TakanashiRikka likes this.
  5. kh0irul

    kh0irul Ads.id Fan

    Joined:
    Dec 26, 2014
    Messages:
    212
    Likes Received:
    20
    masih menjanjikan
     
  6. dedisuparman

    dedisuparman Super Hero

    Joined:
    Mar 27, 2011
    Messages:
    2,350
    Likes Received:
    280
    Location:
    Indramayu
    Oke setuju
     
  7. ZaenabB

    ZaenabB Banned

    Joined:
    Nov 14, 2019
    Messages:
    103
    Likes Received:
    18
    Blogging belum mati, dan masih merupakan cara yang menguntungkan untuk mengembangkan merek Anda atau memengaruhi secara online dan mendapatkan penghasilan yang layak.
     
  8. SUN Go Kong

    SUN Go Kong Banned

    Joined:
    Feb 8, 2022
    Messages:
    108
    Likes Received:
    8
    saya masih setia di blogger mas .. gpp kecil kecil juga .. yang penting tlaten saja
     
    TakanashiRikka likes this.
  9. jokamers

    jokamers Ads.id Fan

    Joined:
    Aug 18, 2016
    Messages:
    193
    Likes Received:
    26
    Pak Tan bikin channel youtube bukan krn uang, krn dari bisnis realnya saja dia sudah sultan sampe 7 turunan, mungkin krn hal lain (brand awareness produknya, personal branding, dll)
     
  10. jokamers

    jokamers Ads.id Fan

    Joined:
    Aug 18, 2016
    Messages:
    193
    Likes Received:
    26
    kalo saya punya modal 100 juta, hal pertama yg dilakukan melihat pasar bisnis online yg menjanjikan skrng apa ? saya tidak idealis harus blogging jika sekiranya sudah tidak menjanjikan ke depan.
     
  11. SUN Go Kong

    SUN Go Kong Banned

    Joined:
    Feb 8, 2022
    Messages:
    108
    Likes Received:
    8
    yang menjanjikan contohnya bisnis onlina apa mas ? bisikin ... masih nyari - nyari juga ini
     
  12. jokamers

    jokamers Ads.id Fan

    Joined:
    Aug 18, 2016
    Messages:
    193
    Likes Received:
    26
    yg lagi hits skrng ya bisnis jualan online Gan. terserah mau jualan produk apa, yg hobi ngeblogging bisa menggunakan kreatifitasnya utk menulis review produk yg dijual.
     
  13. Fitris

    Fitris Super Hero

    Joined:
    May 6, 2015
    Messages:
    903
    Likes Received:
    182
    Kalau disuruh memilih sy pilih cari bisnis lain di internet. Mengandalkan penghasilan dr penjualan/ jasa sambil membangun brand menurutku lebih aman utk jangka panjang.

    Sistem kemitraan adsense sgt complicated. Gk sebatas platform, publisher, dan advertiser.

    YT kedepan juga makin ketat aturannya. Sy yakin kedepan pemerintah bakal ikut campur mengingat sosmed ini masih cukup besar pengaruh buruknya.

    Apalagi blogger, sebaiknya jangan jadi pilihan gan.

    Sekali lagi ini cuma menuruku, unek2 sy tempo hari hampir mirip.
    https://ads.id/forums/index.php?threads/ask-ngeblog-apakah-masih-layak.399362/
     
  14. zeadnevercool

    zeadnevercool Hero

    Joined:
    Feb 10, 2012
    Messages:
    618
    Likes Received:
    56
    Masih menjanjikan gan. Selama detik dan kawan-kawan masih eksis, berarti selalu ada peluang. Yang penting rajin promosi aja ke facebook, instagram, twitter. Karena sekarang gak cukup hanya mengandalkan SEO.
     
  15. SUN Go Kong

    SUN Go Kong Banned

    Joined:
    Feb 8, 2022
    Messages:
    108
    Likes Received:
    8
    mas nanya :

    Apakah traffik dari facebook dan kawan kawan bisa aman untuk adsense ? soal pernah pengunjung blog dari sosial media seperti facebook dll terdeteksi invalid traffik ( Jika traffik sebagian besar dari sosial media )

    Ketar - ketir juga soalnya kalo sebagian besar traffik dari sosmed ...
     
  16. zeadnevercool

    zeadnevercool Hero

    Joined:
    Feb 10, 2012
    Messages:
    618
    Likes Received:
    56
    Aman gan. Google sekarang udah gak terlalu ketat soal sumber trafik dari mana. blog ane dulu 90% trafik dari Pinterest (ketika masih rame-ramenya).

    Intinya banyakin gambar atau video buat promosi artikelnya. Videonya bebas, tapi usahakan masih relate sama isi artikelnya. Video dan gambar bisa ambil yang gratisan di pixabay dan kawan-kawan. Di youtube juga gak masalah, yang penting batasin durasinya; 15-30 detik.
     
  17. SUN Go Kong

    SUN Go Kong Banned

    Joined:
    Feb 8, 2022
    Messages:
    108
    Likes Received:
    8
    Nanya lagi mas :

    kalo misalnya gambar langsung download dari Google apakah kedetek kopas ya ?

    tanpa di edit dulu langsung di upload di artikel kita... artikel manual ketik sendiri, tapi gambar hasil download di google tanpa di edit ... apakah termasuk kopi paste konten ?
     
  18. arie0902

    arie0902 Hero

    Joined:
    Feb 12, 2012
    Messages:
    712
    Likes Received:
    25
    Ya, pasti terditeksi sebagai pencurian konten. Apalagi sekarang banyak konten gambar yang memiliki lisensi.

    Mesinnya google sudah makin canggih, makin sini google sudah bisa mengetahui gambar apa yang kita upload dengan teknologi AI, bahkan google juga sudah bisa membaca tulisan di dalam gambar, dll.
     
  19. TakanashiRikka

    TakanashiRikka Ads.id Pro

    Joined:
    Jan 3, 2015
    Messages:
    366
    Likes Received:
    13
    website masih ok mas tapi cara monetizenya harus di imbangin , misalkan pakai iklan adsense+shortlink tapi di selingin dengan membership,.. atau punya web lendir dengan cara membership telegram atau googledrive.., saya rasa ini termasuk bisnis meskipun uangnya tidak halal 100%

    kalo personal branding, jelas youtube sangat menggiurkan apalagi kita famous kan, seperti om botak itu, sampai bayar pajak 3M pertahun

    sekarang bisnis jualan masih ok sih, saya sepertinya bakal mau buka bisnis di kategori pakaian dalam, tapi masih menunggu lulus kuliah s2
     

Share This Page