1. Halo Guest, pastikan Anda selalu menaati peraturan forum sebelum mengirimkan post atau thread baru.

WAJIB BACA SEBELOM TRANSAKSI DI ADS.ID BIAR GAK KETIPU

Discussion in 'Trade' started by zerolimit, Jul 22, 2021.

  1. zerolimit

    zerolimit (25) Ads.id Starter Known Trader

    Joined:
    Oct 2, 2017
    Messages:
    99
    Likes Received:
    51
    saya salah satu pengguna lama di ads.id, walaupun cuma sering liat2 aja dan maen di forum service. sejak melalang buana disini, sudah 3x ketipu dan saya mau berbagi tips untuk pengguna-pengguna lainnya biar gak gampang ketipu oleh penipu-penipu ulung disini

    1. CEK PROFIL DAN ITRADER PENJUAL/PEMBELI
    penting sebelum melakukan transaksi melakukan pengecekan profil dan itrader lawan bicara anda, terutama sekali kalau anda yang transfer duit duluan.

    Kalau anda rasa meragukan, silahkan cari yang lain saja. Itrader negatif adalah wajar, karena gak mungkin 100% pembeli puas, namun pastikan lebih banyak positif nya dan pastikan kalaupun ada negatif, tidak baru-baru ini.

    Jika profil mereka di privat atau lolos pengecekan nomor 1 lanjut ke nomor 2

    2. REPLY DI THREAD PENJUAL SEBAGAI BUKTI
    Untuk ke arah jual beli akun/website, jika sudah jadi dan deal lewat PM maupun WA, tulis BIN atau sudah deal di thread yang dijual agar tidak terjadi akun/website tersebut di jual lagi ke orang lain.

    Karena saya pernah mengalami, 1 website di jual ke 2 orang, dan kami berdua ditipu dan gak ada yang dapet websitenya.

    3. JANGAN MENCANTUMKAN NOMOR WA DI WTB
    WTB di ads.id merupakan sasaran empuk para penipu, JANGAN sekali-sekali mencamtukan nomor WA ke WTB karena anda jadi tidak bisa mengecek profil atau itrader mereka. Suruh calon penjual melakukan reply agar anda bisa mengecek profil dan itrader mereka

    4. GUNAKAN REKBER KALAU BISA
    Untuk transaksi yang margin tipis seperti paypal atau transaksi sudah gede sekali mungkin biaya rekber akan menjadi berat, tapi selalu usahakan rekber kalau bisa. selama ini saya memakai projects.co.id tapi anda bisa menggunakan rekber yang laen kalo ada.
    (Kalo ada rekomendasi rekber lain yang murmer bisa reply dibawah, saya jg lagi nyari)

    5. TRANSAKSI DALAM JUMLAH KECIL TERLEBIH DAHULU
    Kalau bisa, silahkan transaksi dalam jumlah kecil terlebih dhulu, beli artikel, beli 1 aja dulu. beli paypal, beli 10 dollar dulu, beli backlink, beli 1 aja dulu, supaya anda tau karakteristik penjual.

    Saya suka ketemu penjual, engga nipu, tapi pas mau beli fast respon, udah ditransfer, respon nya kayak orang belum makan, chat sekarang, besok baru bales, intinya cuma mau duit doank, tapi gak mau kerja.

    6. REPUTASI TIDAK MENJAMIN BUKAN PENIPU
    penipu di ads.id ini pintar2, mereka bisa meng-hack akun para suhu yang reputasinya udah tinggi, jadi walaupun transaksi dengan mereka selalu ikuti saran-saran diatas dan jangan langsung percaya.

    7. CEK NOMOR REKENING DAN NOMOR WA YANG DIGUNAKAN
    Sebelum melakukan transfer WAJIB men-google nomor wa dan nomor rekening yang diberikan untuk memastikan anda tidak bertransaksi dengan penipu. Jangan mau melakukan transaksi lewat nomor DANA atau OVO atau digital wallet sejenisnya karena ini mudah banget dipalsukan dan dibuat, sedangkan rekening bank akan lebih susah.

    Selalu transaksi dengan rekening bank sehingga akan lebih mudah melacak dan dilaporkan ke polisi kalo ketipu

    8. KALAU UDAH KETIPU, POST NOMOR WA, NOMOR REKENING, DAN USER ID PENIPU
    Untuk mencegah temen2 lain ketipu dan memperkaya para penipu, kalau merasa tertipu tolong langsung di post ya, biar gak makan korban lebih banyak lagi

    9. KALAU TRANSAKSI TERAKHIR NYA ADA MASALAH, LANGSUNG WASPADA DULU
    Tidak semua orang niat nipu dari awal, mungkin ada juga yang kepepet situasi. Jadi sebelum beli cek dulu thread penjual nya bagian terbarunya apakah ada yang komplain biar sebagai pembeli bisa up to date tentang penjualnya. (@Si Git)

    10. ADMIN ADS.ID JARANG PATROLI - JADI SEBAGAI PEMBELI HARUS PINTAR DAN TIDAK BISA MENGANDALKAN ADMIN
    Mungkin forum nya di biarkan atau kurang admin saya gak tau, tapi dari lapor sampai di banned itu makan waktu yang lama, jadi banyak penipu yang masih bebas berkeliaran, jadi buat yang masih sering belanja harus waspada sendiri dan JANGAN BERHARAP bantuan para admin buat ngeberantas para penipu yang sedang berkeliaran

    11. PASTIKAN NOMOR WA YANG MENGHUBUNGI ANDA SAMA DENGAN NOMOR WA YANG ADA
    Ketika transaksi di ads.id baik dan menang lelang/ikutan lelang PASTIKAN anda menghubungi nomor wa yang tercantum agar tidak tertipu. Ada kasus dimana buyer dihubungi penipu untuk meminta bukti transfer dan menggunakan bukti transfer tersebut ke penjual untuk mengambil aset penjual.

    Atau penipu berpura-pura sebagai penjual dan meminta uang kepada buyer padahal itu bukan penjual tapi hanya penipu. Cek dan ricek kembali nomor yang menghubungi anda dan pastikan itu adalah nomor seller sebelum berhubungan lebih lanjut.

    Untuk penjual, minta terlebih dahulu nomor wa pembeli lewat ads.id agar tidak salah, sudah tidak bisa mengandalkan bukti transfer aja sekarang.

    Oleh karena itu untuk penjual dan pembeli harus memberikan nomor wa yang digunakan agar ada penipuan dan jelas hubungannya
    Contoh kasus :
    https://ads.id/forums/index.php?threads/butuh-saran-apa-ada-modus-penipuan-semacam-ini.396594/
    dan
    https://ads.id/forums/index.php?thr...visitor-1k-day-pontensial-harga-murah.396496/


    Udah itu aja yang bisa gw pikirkan, tolong dibaca setiap kali sebelum transaksi untuk memastikan tidak ada step yang terlewat.
     
    Last edited: Sep 10, 2021
  2. adityaradea

    adityaradea (637) Super Hero Trusted Trader

    Joined:
    Jun 23, 2014
    Messages:
    1,536
    Likes Received:
    182
    Location:
    sumedang, jawa barat
    mantap terimakasih share infonya pak

    Sent from my RMX2193 using Tapatalk
     
    zerolimit likes this.
  3. ~XerXes.DiGitaL.Com~

    ~XerXes.DiGitaL.Com~ (154) Super Hero Trusted Trader

    Joined:
    Nov 14, 2009
    Messages:
    1,771
    Likes Received:
    247
    Location:
    Sleman, DIY
    Super sekali bosku. Wajib sticky dan terus diupdate ini. Josss
     
    zerolimit and Rootnesia like this.
  4. Dicky.Arwanda

    Dicky.Arwanda (268) Master Trusted Trader

    Joined:
    Jan 30, 2015
    Messages:
    1,303
    Likes Received:
    409
    Location:
    Indonesia
    Terimakasih udah share info nya kak
     
    zerolimit likes this.
  5. Rootnesia

    Rootnesia (139) Super Hero Trusted Trader

    Joined:
    Sep 30, 2016
    Messages:
    3,433
    Likes Received:
    1,117
    Location:
    Wonogiri
    Atau singkatnya, "Trust No One" :D

    Idem,
    Klo bisa, selain disticky dijadiin featured jg
     
    zerolimit likes this.
  6. onta

    onta (10) Banned Known Trader

    Joined:
    Sep 30, 2018
    Messages:
    65
    Likes Received:
    26
    Location:
    Mojokerto
    setuju. agar lebih hati2
     
    zerolimit likes this.
  7. exca25

    exca25 (28) Ads.id Fan Known Trader

    Joined:
    Sep 14, 2012
    Messages:
    114
    Likes Received:
    56
    setuju, reputasi gak selalu menjamin
     
  8. Si Git

    Si Git (166) tokobajukita.com Trusted Trader

    Joined:
    Oct 3, 2012
    Messages:
    2,933
    Likes Received:
    128
    Location:
    Bandung
    tambahan: cek transaksi terakhir apakah masih aman atau bermasalah, biasanya seller penipu ada masalah transaksi terakhirnya.
     
    zerolimit likes this.
  9. zerolimit

    zerolimit (25) Ads.id Starter Known Trader

    Joined:
    Oct 2, 2017
    Messages:
    99
    Likes Received:
    51
    thanks gan, udah ditambahkan
     
  10. nuryanto

    nuryanto (179) Super Hero Trusted Trader

    Joined:
    Mar 23, 2011
    Messages:
    1,340
    Likes Received:
    92
    Udah baca, paling komplit menurut saya
     
  11. dendanurmansyah

    dendanurmansyah Newbie

    Joined:
    Jan 18, 2021
    Messages:
    8
    Likes Received:
    0
    Paling bener sih rekber menurutku mas sama cek nomor rekening
     
  12. yth.m.diky

    yth.m.diky (27) Ads.id Pro Known Trader

    Joined:
    Jan 27, 2013
    Messages:
    459
    Likes Received:
    16
    Location:
    Surakarta
    pernah ketipu di ads id, uang di bawa lari, lapak dan akun jualan langsung dihapus, gak ninggalin jejak
     
  13. kiyaiganteng

    kiyaiganteng (103) ░░▒▓ ✯✯✯✯✯ ▓▒░░ Trusted Trader

    Joined:
    Jan 2, 2015
    Messages:
    1,829
    Likes Received:
    162
    Location:
    palembang
    yang paling rawan itu kalo kita order jasa yang makan waktu lama, 1 bulan misalnya.

    ini rawan banget dan belum ada obat sih.
    mau pake rekber juga kasian, seller juga butuh kopi buat kerja.

    duit di DP dulu pun rugi di seller, bahayanya udah dikerjain eh buyer kabur [emoji28][emoji28]

    Sent from my M2003J15SC using Tapatalk
     
  14. zerolimit

    zerolimit (25) Ads.id Starter Known Trader

    Joined:
    Oct 2, 2017
    Messages:
    99
    Likes Received:
    51
    iya gan, biasa kalo lama begini ya paling order kecil dulu aja, kalo cocok baru order gede.
    paling tidak meminalisir kerugian
     
  15. zerolimit

    zerolimit (25) Ads.id Starter Known Trader

    Joined:
    Oct 2, 2017
    Messages:
    99
    Likes Received:
    51
    buat thread gan jelaskan kronologi nya, beserta bukti-buktinya, jangan lupa cantumkan juga no rek dan nomor yang dihubungi biar gak ada orang lain yang ketipu
     
  16. zerolimit

    zerolimit (25) Ads.id Starter Known Trader

    Joined:
    Oct 2, 2017
    Messages:
    99
    Likes Received:
    51
    11. PASTIKAN NOMOR WA YANG MENGHUBUNGI ANDA SAMA DENGAN NOMOR WA YANG ADA
    Ketika transaksi di ads.id baik dan menang lelang/ikutan lelang PASTIKAN anda menghubungi nomor wa yang tercantum agar tidak tertipu. Ada kasus dimana buyer dihubungi penipu untuk meminta bukti transfer dan menggunakan bukti transfer tersebut ke penjual untuk mengambil aset penjual.

    Atau penipu berpura-pura sebagai penjual dan meminta uang kepada buyer padahal itu bukan penjual tapi hanya penipu. Cek dan ricek kembali nomor yang menghubungi anda dan pastikan itu adalah nomor seller sebelum berhubungan lebih lanjut.

    Untuk penjual, minta terlebih dahulu nomor wa pembeli lewat ads.id agar tidak salah, sudah tidak bisa mengandalkan bukti transfer aja sekarang.

    Oleh karena itu untuk penjual dan pembeli harus memberikan nomor wa yang digunakan agar ada penipuan dan jelas hubungannya
    Contoh kasus :
    https://ads.id/forums/index.php?threads/butuh-saran-apa-ada-modus-penipuan-semacam-ini.396594/
    dan
    https://ads.id/forums/index.php?thr...visitor-1k-day-pontensial-harga-murah.396496/
     

Share This Page