1. Halo Guest, pastikan Anda selalu menaati peraturan forum sebelum mengirimkan post atau thread baru.

Q&A: Silahkan Bertanya Apa Saja Tentang Aged Domain dan Menggunakannya Niche Yang Relevan Sebagai MS

Discussion in 'SEO Tips' started by ODYS, Dec 18, 2020.

  1. ODYS

    ODYS Ads.id Starter

    Joined:
    Nov 17, 2020
    Messages:
    84
    Likes Received:
    31
    Location:
    Jakarta
    Di Indonesia ada sebuah pepatah yang sangat terkenal, diketahui oleh semua orang "tak kenal maka tak sayang". Ya buat teman-teman disini agar bisa mengenal kami dengan baik dan lebih dekat:malu:, maka dari itu kami akan membagikan informasi tentang kami dan dilanjutkan dengan questions & answers.:peace:

    Nah, kami telah memulai dalam bidang penjualan premium/brandable aged domain sejak 2006, tapi ODYS sendiri baru berdiri sebagai suatu marketplace sejak awal tahun 2019. Selama waktu yang sudah kami lalui, jumlah penjualan aged domain yang sudah terjual oleh kami sudah melebihi dari 50 ribu domain ke seluruh dunia, tentunya domain-domain yang terjual memiliki nilai yang sangat relevan sesuai dengan nichenya. Hingga saat ini ODYS telah dikunjungi oleh ribuan SEO, para affiliate, dan investor yang memahami pentingnya kehadiran media bisnis online/digital dalam usaha mereka, setiap harinya.

    Di Indonesia sendiri kami tergolong baru, tapi bukan berarti newbie ya:cerutu:. Kami sudah memiliki beberapa klien reguler yang berasal dari Indonesia, karena melihat banyaknya permintaan dari negara tercinta kita ini, makanya ODYS mulai masuk ke Indonesia dengan menggunakan bahasa Indonesia agar bisa membantu teman-teman dan membantu mengembangan dunia SEO di Indonesia.

    [​IMG]

    Kami punya tim khusus loh untuk berburu domain-domain terbaik, mereka itu sangat profesional, memiliki pengalaman & pemahaman yang mendalam tentang pasar aftermarket/secondary domains dan mereka juga terlibat langsung, menentukan strategi terbaik untuk mengakusisis sebuah domain dari portofolio investor lain, perorangan atau perusahaan-perusahaan yang kebetulan memiliki nama domain berharga itu.

    Kami tidak menggunakan mesin scrape komersial untuk berburu domain-domain keren, karena sangat tidak mungkin bisa menemukan domain sebagus yang ada di inventori kami pada tumpukan sampah. Mencari domain dengan meng-scarpe itu sama artinya dengan mencari sebuah makanan enak pada tumpukan sampah dari tempat sampah suatu restoran. Masakan-masakan yang enak tersebut sudah disantap oleh para penggunjung restoran dan sisanya yang tidak termakan akan dibuang ke tempat sampah (maap bahasanya agak sedikit kasar):hmm:.

    Kami mempunyai dan menggunakan internal tools untuk menganalisa/memproses suatu data dan mengidentifikasi apakah domain tersebut adalah domain-domain terbaik, tapi tidak dilakukan dengan scraping. Karena scraping artinya domain tersebut tersedia seara gratis untuk diregistrasikan dengan harga $10. Kami tidak melakukan pendaftaran setiap domain tersebut secara manual, jadi tidak satupun domain yang ada dalam daftar kami dapat ditemukan dengan menggunakan metode scraping.

    Sangat penting juga untuk diketahui bahwa kami tidak melakukan scrape dan meregister domain tersebut dengan harga $10 lalu menjualnya dengan harga $2k. Kalau pakai cara sraping trus dijual dengah harga sangat mahal, bisa cepat kaya ini hehehe. :swt2:

    Itulah cerita singkat tentang kami. Nah ini dia saatnya yang dinanti-nantikan:peace:. Layaknya orang pacaran nih, untuk saling mengenal kan kita harus saling bertanya satu sama lain. Oleh sebab itu pada thread ini lebih dikhususkan bagi teman-teman yang ingin bertanya seputar aged domain.

    Pertanyaan apa saja yang bisa kalian tanyakan? Bebas:silau:, asalkan masih berhubungan dengan aged domain seperti:
    1. Bagaimana cara membangun/set up aged domain yang baik dan benar.
    2. Cara memanfaatkan aged domain yang mempunyai niche yang relevan.
    3. Cara hosting aged domain.
    4. Teknik ranking.
    5. Klasifikasi aged domain yang baik.
    6. Menghidupkan kembali halaman-halaman penting.
    7. Apa saja lah, tapi ingat masih seputar aged domain ya. Jangan tanya"dimana tempat jual nasi goreng yang enak?" nanti kamu tak :hmm2:hehehe.
    Semua pertanyaan sebisa mungkin akan kami jawab satu per satu sesuai dengan pengetahuan dan pengalaman yang kami punya.

    Oh iya, kami tidak menyebutkan bahwa kami adalah guru atau suhu dalam bidang ini, kami sampai saat ini masih tetap belajar dan belajar terus. Tapi setidaknya kami memiliki pengalaman dan pengetahuan yang cukup yang mungkin bisa membantu menjawab permasalahan teman-teman yang ada disini.

    Akhir kata, kalau kedepannya ada dari teman-teman yang kurang setuju dengan metode apapun yang sedang kami gunakan, kami dengan senang hati memulai suatu study kasus dan membagikan hasil kami dapatkan. Kami sangat percaya pada suatu hasil pengujian, jadi ijinkan kami untuk membuktikannya.


    ODYS
     
    Last edited by a moderator: May 17, 2022
    herlanmulyana likes this.
  2. radex78

    radex78 Hero

    Joined:
    Jun 21, 2013
    Messages:
    705
    Likes Received:
    72
    Ikutan belajar sambil menyimak
    Apakah aged domain itu sudah berupa situs jadi atau hanya domainnya saja namun masih kosong belum ada artikel dan sebagainya?
     
  3. ODYS

    ODYS Ads.id Starter

    Joined:
    Nov 17, 2020
    Messages:
    84
    Likes Received:
    31
    Location:
    Jakarta
    Aged domainnya itu hanya berupa domain saja, masih kosong dan tanpa artikel sama sekali. Content dan artikel silahkan dibuat sendiri sesuai dengan yang ingin agan inginkan.
    Begitu agan transaksi, kami akan meng-transfer out atau push (jika masih dalam satu perusahaan registrar.
     
    Last edited: Dec 18, 2020
    radex78 likes this.
  4. Fitris

    Fitris Super Hero

    Joined:
    May 6, 2015
    Messages:
    903
    Likes Received:
    182
    Tanya bro,
    Apa yg bikin beda aged domain dg domain backorder yg usianya kembali ke 0?
     
  5. newbiefans

    newbiefans Super Hero

    Joined:
    Sep 5, 2009
    Messages:
    2,087
    Likes Received:
    365
    Location:
    DKI JAKARTA
    1. Klasifikasi aged domain yang baik?
    2. cara Menghidupkan kembali halaman-halaman penting?


      Tolong di jelaskan pertanyaan yg di atas gan
     
  6. herlanmulyana

    herlanmulyana Ads.id Fan

    Joined:
    Sep 22, 2012
    Messages:
    105
    Likes Received:
    8
    Like dulu, saya sih blm register di ODYS tpi kayanya harganya di atas $100 ya, apa yg ngebedain aged domain di odys sama yg dijual di forum trade ads.id?

    Maaf kalo pertanyaannya kurang sopan

    Sama mau tanya 1 lagi, apa mungkin aged domain yang udh kita beli diclaim oleh pemilik awal terkait dengan penggunaan merk pada domain?

    Krna ada domain yang tiba2 ilang padhal saya pantau traffic nya udh tinggi bgt.
     
  7. rinirina

    rinirina Aged Domains Seller

    Joined:
    Nov 17, 2014
    Messages:
    1,380
    Likes Received:
    142
    Location:
    Rivendale
    haruskah kita alergi dengan domain mozspam diatas 20? jelaskan sepanjang2nya :D :D :D
     
  8. ODYS

    ODYS Ads.id Starter

    Joined:
    Nov 17, 2020
    Messages:
    84
    Likes Received:
    31
    Location:
    Jakarta
    Sangat berbeda gan, sebuah aged domain itu artinya domain tersebut selalu diperpanjang dan tidak pernah drop. Jadi sebelum domain itu drop, selalu dilakukan renewal. Ini artinya umur domain tersebut selalu bertambah setiap pemilik domain tersebut melakukan renewal.

    Dalam proses backorder, suatu domain yang kita tahu namanya dan yang kita incar pasti pada saat kita melakukan proses backorder, status dari domain tersebut adalah dimiliki oleh seseorang. Dengan kita mengajukan proses backorder, berarti kita berharap apabila domain tersebut tidak diperpanjang oleh pemilik sebelumnya entah itu karena sengaja atau ketidak sengajaan, maka kitalah orang pertama yang bisa mendapatkan domain tersebut. Nah, apabila pemilik sebelumnya tidak melakukan renewal, maka domain tersebut akan dihapus dari daftar ICANN, dengan begitu nama domain tersebut bebas untuk didaftarkan. Walaupun hanya dihapus dari daftar dalam hitungan detik, tapi sistem sudah mereset umur domain dan mencatat ulang kepemilikan barunya.
     
  9. Fitris

    Fitris Super Hero

    Joined:
    May 6, 2015
    Messages:
    903
    Likes Received:
    182
    Maksud sy yg bikin beda selain usianya itu apanya om? Apakah kekuatan BL, DA, PA, DR nya ato apanya sehingga nilai aged suatu domain perlu qt prioritaskan?
     
  10. ODYS

    ODYS Ads.id Starter

    Joined:
    Nov 17, 2020
    Messages:
    84
    Likes Received:
    31
    Location:
    Jakarta
    Gan, kami kurang mengerti dengan pertanyaan agan diatas "Tolong di jelaskan pertanyaan yg di atas gan", kami asumsikan agan meminta kami untuk menjawab contoh pertanyaan yang berhubungan dengan aged domain yang kami buat. Kalau memang seperti itu, maka kami akan menjawabnya.

    Klasifikasi aged domain yang baik?
    • Yang paling utama sesuai dengan namanya, ya domain tersebut memiliki umur, bukan domain yang baru dibuat dalam hitungan beberapa jam, hari, atau bahkan minggu.
    • Domain masih terindex oleh Google.
    • Pastinya domain tersebut memiliki profile backlink yang bagus, tidak ada spam backlink.
    • Sumber backlink jelas dari website-website yang memiliki reputasi.
    • Website yang memberikan backlink ke aged domain juga berumur.
    • Umur dari backlink tidaklah seumur bulu jagung.
    • Sumber dari backlink berasal dari berbagai macam IP address yang berbeda.
    • Dari historynya, domain tersebut tidak pernah digunakan untuk aneh-aneh.
    • Domain tersebut memiliki nama domain yang masuk akal. Tidak menggandung unsur spam pada nama domain.
    • Nama domain brandable.
    • Domain tersebut menggandung merek lain.
    • Domain tersebut tidak berpotensi menimbulkan permasalahan dengan pemilik sebelumnya.
    • Nama domain tidak terlalu panjang.
    • Domain tidak terlalu banyak berpindah tangan (ini bukan parameter terlalu penting, tapi perlu pertimbangkan dalam memilih aged domain).
    cara Menghidupkan kembali halaman-halaman penting?
    Gunakan tools archive. Kalau memang halaman itu penting dan ada backlinknya akan lebih baik untuk dihidupkan kembali lagi halaman tersebut dibandingkan 301. Menghidupkan kembali page tersebut memiliki beberapa nilai keuntungan lebih dibandingkan dengan hanya 301.
    Oh ya, isi contentnya jangan 100% sama ya dengan yang sebelumnya, dimodifikasi dulu isi konten tersebut kalau tidak, takutnya nanti kena copyright atau bisa juga ada website iseng yang sudah mengcopy dan publish diwebsite mereka jadinya kena duplicate content.
    Setelah itu semua beres, kita salurkan power dari link juice tersebut memalui internal backlink.
     
    Last edited: Dec 20, 2020
  11. ODYS

    ODYS Ads.id Starter

    Joined:
    Nov 17, 2020
    Messages:
    84
    Likes Received:
    31
    Location:
    Jakarta
    Terus terang kami tidak pernah membeli aged domain yang dijual diforum trade ADS.id karena kami selalu menggunakan aged domain yang kami temukan. Jadi kami tidak bisa membandingkannya baik dari segi harga, kualitas atau yang lainnya.:)

    Tapi kami percaya aged domain yang kami punya selalu menunjukan hasil yang sangat memuaskan.

    Jika ingin membandingkan harga, harga itu relatif gan.
    Sesuatu barang yang dibeli dengan harga tinggi pasti memiliki nilai dan manfaat yang sebanding. Harga dan kualitas itu selalu bergerak searah.
    Tapi percaya deh gan, agan pasti akan merasa jauh lebih nyaman apabila menaiki mobil Mercy baru dibandingkan dengan mobil baru yang memiliki harga jauh dibawahnya, benar kan?:p

    Mengenai aged domain yang diklaim oleh pemilik awalnya dikarenakan berhubungan dengan merek sangat mungkin terjadi. Kami punya segudang pengalaman mengenai masalah ini awalnya:hmm:, tapi belakangan ini setelah kami menerapkan trik yang kami gunakan hingga saat ini, kami sudah tidak pernah lagi terkena masalah ini:cerutu:.
     
  12. ODYS

    ODYS Ads.id Starter

    Joined:
    Nov 17, 2020
    Messages:
    84
    Likes Received:
    31
    Location:
    Jakarta
    :ha?:Kenapa kita harus alergi dengan domain yang memiliki score mozspam lebih diatas 20?

    Kami tidak pernah alergi dengan masalah itu, karena Moz Spam Score hanyalah salah satu dari sekian banyak parameter saja. Dikatakan paramater itu artinya cuma sebagai acuan saja.
    Walaupun suatu aged domain ada yang memiliki Moz Spam Score yang tinggi, bukan berarti domain tersebut adalah domain spam, tapi lebih menuntut kita untuk berhati-hati dan memeriksa kembali lebih detail lagi dan membandingkannya dengan parameter yang lainnya.
     
  13. rinirina

    rinirina Aged Domains Seller

    Joined:
    Nov 17, 2014
    Messages:
    1,380
    Likes Received:
    142
    Location:
    Rivendale
    sepakat :D
     
  14. ODYS

    ODYS Ads.id Starter

    Joined:
    Nov 17, 2020
    Messages:
    84
    Likes Received:
    31
    Location:
    Jakarta
    Oh, Yang paling membedakan adalah usia dan trust saja. Tapi dengan ini sangat signifikan dalam mendongkrak ranking.

    Sedangkan DA, PA, atau DR itu hanyalah parameter saja gan. Itu bisa berubah-ubah setiap saat jika ada penambahan atau pengurangan backlink. Dari pengalaman kami, setiap domain yang sudah drop maka biasanya nilai score dari DA, PA, atau DR akan menurun.
     
  15. MrPhaijoE

    MrPhaijoE Ads.id Fan

    Joined:
    Dec 17, 2015
    Messages:
    172
    Likes Received:
    48
    Location:
    public_html
    Jadi spam score yang gede itu gak jadi patokan bahwa domain tsb adalah domain spam ya?
    Terus yang harus di cek apa lagi gan? dari sumber backlinknya kah atau dari history web nya kah?
     
  16. ODYS

    ODYS Ads.id Starter

    Joined:
    Nov 17, 2020
    Messages:
    84
    Likes Received:
    31
    Location:
    Jakarta
    Betul gan, jadi spam score itu kan cuma parameter dari si MOZ, ya itu cuma kasih tahu kita saja nih ada sesuatu dengan domain tersebut tapi belum tentu SPAM.
    Kalau tidak salah ingat ada 27 atau berapa gitu signal yang digunakan oleh MOZ dalam pemberian SPAM score. Salah duanya adalah nama domain mengandung numerik dan tidak tercantumnya no telp pada website yang spam. Nah kalau ketemu sama aged domain yang seperti itu, maka SPAM scorenya akan tinggi.

    Contoh nih ada sebuah aged domain bagus namanya harike13.com. Tapi spam score MOZnya tinggi banget, ternyata setelah dicheck bisa tinggi karena nama domain ada angka.

    Yang pasti adalah sumber backlink dan backlink dan backlink gan. History dari penggunaan sebelumnya juga harus dicheck. Apakah ada sejarah domain tersebut pernah dipakai untuk kegiatan aneh-aneh atau tidak.
     
  17. sekarjumpah

    sekarjumpah Newbie

    Joined:
    Nov 13, 2016
    Messages:
    29
    Likes Received:
    23
    kebetulan saya mau membeli aged domain gan, ada nomor yang bisa dihubungi?
     
  18. ODYS

    ODYS Ads.id Starter

    Joined:
    Nov 17, 2020
    Messages:
    84
    Likes Received:
    31
    Location:
    Jakarta
    Gan langsung saja daftar di https://odys.id saja. Nanti kalau Agan ada masalah bisa PM kalau emang agan merasa pertanyaannya lebih private tapi kalau pertanyaan umum, silahkan tanya disini aja. Biar teman-teman yang lain juga bisa belajar dari case yang agan hadapi.
     
  19. sekarjumpah

    sekarjumpah Newbie

    Joined:
    Nov 13, 2016
    Messages:
    29
    Likes Received:
    23
    sudah daftar kemarin dengan email lailatul***@gmail.com gan, kebetulan juga saya sewdang mencari aged domain, tetapi belum tahu cara menggunakannya, khawatirnya nanti selesai beli malah tidak kepakai, d
     
  20. hendriprastio

    hendriprastio Super Hero

    Joined:
    Mar 22, 2012
    Messages:
    1,668
    Likes Received:
    239
    Location:
    Ads.id
    beli domain aged sangat mahal, sangat sangat rugi kalo tidak dipake gan :D
     

Share This Page